Sabtu, 17 November 2012

Renang di Lumban Tirta

Edisi renang kali ini sebenarnya diluar rencana, yang awaknya kami mau ke AMANZI Waterpark tetapi karena satu dan lain hal maka haluan berubah ke Lumban Tirta.

Wah lama tak kemari ernyata usai SEA GAMES banyak sekali perubahan baik yang terjadi di Stadion Renang Lumban Tirta. Makin keren, terawat dan bersih. Tiketnya hanya Rp. 10.000,-

Jujur sudah lama kami tak kemari, dulu waktu zaman TK sering juga, dalam rangka belajar renang. Siapa guru renangnya? Abi dong...




Tapi karena ramainya Ummi kurang suka, makanya Ummi hanya menunggui kami sambil manyun ditepian. Abi juga merasa tak nyaman, pasalnya kalau renang Abi tak boleh pakai baju, hanya boleh pakai celana sedengkul. Ya walaupun masih menutup aurat tapi tetap saja Abi risih sih...

Selasa, 16 Oktober 2012

Jarimatika Ceria

Kompetisi Jarimatika Ceria, Ahad, 14 Oktober 2012


Jarimatika adalah sebuah metode menarik dalam belajar matematika. Sebab disini seseorang hanya mengandalkan 10 jari tangan yang memang dikaruniakan Sang Maha Tahu, tak perlu alat bantu khusus semisal kalkulator atau lidi yang dipotong pendek-pendek.

Nah ini ceritanya acara pada Ahad, 14 Oktober 2012  "Semacam olimpiade jarimatika" , tapi namanya kompetisi jarimatika ceria. Bayarnya cuma 5 ribu, diikuti oleh cabang jarimatika yang kurang lebih pesertanya 50 orang. 

Dan Alhamdulillah, Yunda mendapat juara I untuk Pralevel 3 dan Hamas juara III untuk level 1. Adapun juara I di level I adalah Abang Daffa yang bareng les di rumah kami, sudah kelas V SD. Memang tak ada kata terlambat dalam belajar ya...
 

Kamis, 27 September 2012

Jejak Berlatar AMPERA

Moment ini bersamaan dengan Iedul Fitri 1433 H yang lalu, saat Yai Win (adeknya Jidah datang ke Palembang), jadi kami jalan-jalan ke Benteng Kuto Besak, menyusuri tepian Sungai Musi. 

Dan inilah jejak yang terekam, berlatarkan jembatan AMPERA, kebanggaan WONG KITO.

Lihat gayaku...

Ceria bersama tamu jauh, Yai Win :)

Maaf lahir batin yaaa...

Canda ria di tepian Musi.


Ummi kok nggak ada difoto?
Ya iyalah, sebab Ummi yang mengambil foto-foto bersejarah ini. Mantab kan...

Senin, 23 Juli 2012

Ceria Bersama Amahtie

Amahtie adalah adik bungsunya Ummiku. Orangnya lucu dan ramai. Meskipun kadang suka cerewet.



Sekarang Amahtie kuliah di Fakultas Kedokteran UNILA, Lampung. Jadi kami jarang bertemu. Kalau pas liburan Amahtie datang ke Palembang kami senang sekali. Suasana pasti ceria.

Senin, 13 Februari 2012

Senin, 09 Januari 2012

Mandi Hujan

Masih tentang hujan, ini ceritaku...
Tentang mandi hujan.
Mandi hujan kesekian kalinya, kusebut 'Episode Dua', bareng Hamas lagi.

Suatu sore, saat pulang sekolah...

Maaf fotonya kabuurrr...
Hujan yang indah...
Sayang tak ada kamera, cuma difoto Ummi pakai Hp...
Ini catatan dari Ummi, hanya boleh mandi hujan kalau...
1. Bukan hujan angin. Apalagi hujan badai.
2. Bukan hujan panas, atau hujan gerimis.
3. Hujannya bersih, bukan hujan yang pertama sejak musim kemarau.
4. Tak ada petir atau kilat yang menyambar.
5. Jangan sendirian. Kenapa? Ya nggak bakalan seruu dong...
Jangan lupa yaaa...
Ayoo kita nikmati hujan...

Kamis, 05 Januari 2012

Suka Hujan...

Januari bulan hujan, entah siapa yang bilang.
Tapi memang disetiap bulan ini hujan sering sekali tercurah.
Pagi hujan...
Siang hujan,
Sorepun hujan, malam tetap juga hujan.

Langit sering mendung, menghitam.
Genangan air dimana-mana. Becek? Iya bikin becek.
Tapi kata Ummi, kita tetap tak boleh menggerutu pada hujan.
Hujan itu anugerah. Hujan itu rahmat.
Banyak lho ayat tentang hujan di Al Qur'an.
Hujan berguna untuk tumbuhan, untuk hewan terlebih manusia.

Jadi bila ingin berangkat ke Sekolah hujan, mau mengaji hujan, mau kemana-mana hujan, ya dinikmati saja. Jangan sekali-kali hujan kita jadikan alasan untuk jadi pemalas. Misal, terlambat ke Sekolah bilangnya gara-gara hujan, padahal banyak kok yang tidak terlambat. Kalau mereka bisa kita juga harus bisa.

Dan sungguh aku sangat suka hujan, aku begitu menikmati saat hujan turun. Terlebih, aku diizinkan Ummi dan Abi untuk mandi hujan. Mandi hujan itu sehat lho ternyata, dengan catatan, kalau sedang tepat waktunya. Pas waktunya mandi sore hari, atau bisa juga siang hari. Jangan malam ya...
Jangan lupa, lihat jenis hujannya juga...



Aku mandi hujan seringnya bareng adiku, Hamas. Pernah juga bareng kawan-kawan di Kompleks, sesekali bareng Abi. Kalau bareng Ummi kurang siiip, karena Ummi cuma mau dipancuran belakang, malu katanya, heheee...

Satu lagi pesanku, kalau mandi hujan jangan pakai payung ya...